Samsung Galaxy S III diluncurkan 3 mei 2012
Samsung telah menyebar undangan peluncuran smartphone Galaxy terbarunya. Undangan itu tercatat untuk acara tanggal 3 Mei di London.
Mengutip laman Mashable, dalam undangan itu memang tidak ada detail mengenai perangkat baru apa yang akan diluncurkan. Di undangan itu hanya tertulis: "Datang dan temui Galaxy terbaru".
Namun, spekulasi beredar bahwa produk yang akan diperkenalkan adalah Samsung Galaxy S III. Sebelumnya, memang rumor telah beredar kalau Samsung akan meluncurkan Galaxy S III di acara Mobile World Congress di Barcelona, Spanyol. Tapi Samsung kemudian memilih menundanya.
Sebelumnya, telah beredar bocoran spesifikasi mengenai Galaxy S III. Adalah blog teknologiBGR yang pertama kali membocorkan spesifikasi Galaxy S III, saat MWC kemarin.
BGR menyebut Galaxy S III akan menggunakan prosesor quad core 1,5 GHZ Samsung Exynos. Layarnya akan berukuran 4,8 inch dengan resolusi "full HD" 1080p.
Samsung Galaxy S III juga disebut akan memiliki kamera 8 MP dan kamera depan 2 MP untuk fitur video call. Seri Galaxy andalan Samsung ini disebut akan menggunakan Android 4.0 Ice Cream Sandwich dan berjalan di jaringan 4G LTE
0 comments:
Posting Komentar